Manajemen Pengetahuan
Pengertian
Definisi Manajemen Pengetahuan seperangkat proses menciptakan dan berbagi pengetahuan ke seluruh organisasi untuk mengoptimalkan pencapaian misi dan tujuan organisasi. Jadi, manajemen pengetahuan adalah mengenai meningkatkan penggunaan pengetahuan organisasional melalui praktik-praktik manajemen informasi dan pembelajaran organisasi untuk mencapai keunggulan kompetetitif dalam pengambilan keputusan.
Siklus Manajemen Pengetahuan
Menurut Zack and Meyer KM Cycle
- Acquire, disini perusahaan harus bekerja dengan sungguh-sungguh agar perusahaan tersebut dapat memperoleh informasi sesuai dengan kebutuhannya, selain itu juga perlu memperhatikan tentang ruang lingkup, intensitas, waktu serta biaya yang nantinya akan dikeluarkan. Produk yang dihasilkan harus berkualitas tinggi sehingga dapat menghasilkan produk intelektual yang berkualitas tinggi pula.
- Refrine, yaitu informasi-informasi yang telah diperoleh pada tahap sebelumnya kemudian diolah kembali dan disesuaikan dengan kebutuhan dari suatu perusahaan. Selain itu, tidak lupa untuk memilih yang benar-benar memberikan nilai tambah pada informasi yang telah dipilih oleh perusahaan. Sehingga informasi yang dipilih tepat pada sasaran.
- Store, merupakan penggabungan dari kedua tahap sebelumnya. Dimana informasi yang telah diseleksi kemudian disimpan, dengan tujuan untuk digunakan masa depan jika sewaktu-waktu dibutuhkan sehingga tidak perlu mencari informasi yang sama untuk kedua kalinya.
- Distributed, yaitu menyebarkan informasi yang telah diseleksi dan disimpan kepada SDM pada perusahaan yang membutuhkan informasi tersebut, proses penyebaran informasi dapat dilakukan melalui e-mail, fax, maupun telepon.
- Present, yaitu SDM pada perusahaan yang telah menggunakan informasi dari penyebaran informasi pada tahap sebelumnya. Sehingga informasi yang dulu telah diseleksi, disimpan dan disebarkan kemudian benar-benar digunakan pada perushaan tersebut.
- Get, pada tahap ini perusahaan mencari informasi yang dibutuhkan guna mengambil keputusan dalam merumuskan pemecahan masalah atau membuat inovasi baru untuk perusahaan tersebut.
- Use, yaitu perusahaan menerapkan pengetahuan baru yang mereka peroleh kemudian digunakan dalam pemecahan masalah untuk menyelesaikan kegiatan rutinitas dari pekerjaan mereka pada perusahaan. Selain itu dengan cara menggunakan atau menerapkan inovasi baru pada perusahaan juga dapat meningkatkan produktivitas dari perusahaan.
- Learn, yaitu proses belajar perusahaan dari pengalaman yang telah dimiliki untuk menciptakan pengetahuan baru guna untuk perusahaan agar dapat menciptakan inovasi baru dan memperbaiki kesalahan yang mereka hadapi.
- Contribute, yaitu perusahaan berupaya untuk memberdayakan karyawan dengan cara berbagi pengetahuan yang mereka miliki, hal tersebut guna meningkatkan kinerja perusahaan.
- Asses, tahap ini yaitu penilaian kualitas individu maupun kinerja perisahaan selama ini. Hal tersebut guna menyiapkan kebutuhan intelektual yang mereka butuhkan dalam menghadapi masa depan yang penuh dengan competitor.
- Build, menjelaskan bagaimana perusahaan membangun asset intelektual untuk kebutuhan masa depan perusahaan yang semakin banyak mengahadapi para pesaing.
- Divest, perusahaan melepaskan asset yang dirasa tidak memberikan keuntungan bagi perusahaan, sehingga perusahaan tidak semakin merugi.
- Knowledge Production
- Knowledge Integration
Menurut Wiig KM Cycle
- · Build = membangun
- · Hold = memegang
- · Pool
- · Use
tags: pengertian manajemen pengetahuan, penjelasan manajemen pengetahuan, arti manajemen pengetahuan, macam - macam manajemen pengetahuan, tugas manajemen pengetahuan
Posting Komentar untuk "Manajemen Pengetahuan"